Kursus Singkat Sekolah Damai Yogyakarta "Ajari Aku untuk Bertumbuh"

Tema ini keluar dari pengalaman konkret Komunitas dengan anak-anak Sekolah Damai, dan sesungguhnya merupakan “suara” permintaan dari sahabat-sahabat kecil yang mengalami diskriminasi dan kerasnya kehidupan di usia yang sangat dini.

“Ajari Aku Untuk Bertumbuh” adalah tema sentral dalam Kursus singkat Sekolah Damai yang diadakan oleh Komunitas Sant’Egidio di Yogyakarta pada tanggal 30 April-1 Mei 2017. Tema ini keluar dari pengalaman konkret Komunitas dengan anak-anak Sekolah Damai, dan sesungguhnya merupakan “suara” permintaan dari sahabat-sahabat kecil yang mengalami diskriminasi dan kerasnya kehidupan di usia yang sangat dini. Oleh karena itu, diadakan kursus singkat bagi teman-teman Komunitas Sant’Egidio yang dengan sukarela melayani di Sekolah Damai dan beberapa teman-teman baru yang ingin melayani juga di Sekolah Damai Yogyakarta.

Lebih lanjut, kursus ini merupakan komitmen Komunitas Sant’Egidio untuk terus menghidupi pesan Paskah 2017 yakni, semakin terbuka pada dunia sekitar dan menanggapi kebutuhan orang miskin yang senantiasa menjadi sahabat bagi Komunitas Sant’Egidio. Kursus singkat ini menjadi satu kesempatan dan tempat yang baik untuk memberi dan menerima berbagai pengalaman dan materi Sekolah Damai.

Dalam Kursus Singkat ini, teman-teman Komunitas mempelajari sejarah, karakteristik, serta mendalami pedagogi Sekolah Damai. Ini adalah jalan untuk memahami peranan penting pelayanan Sekolah Damai di tengah-tengah situasi masyarakat yang ada di Kota Yogyakarta. Selain itu kursus ini ditujukan untuk orang-orang muda, agar mampu belajar memahami, mencintai, dan dapat membantu dengan nyata anak-anak yang mengalami masalah di dalam pendidikan dan kehidupan mereka.

Orang-orang muda Komunitas Sant’Egidio diharapkan peduli dengan realita kehidupan anak-anak yang menjadi bagian dari Sekolah Damai. Belajar membangun keluarga dan berusaha meruntuhkan tembok sosial yang selama ini menjadi penghalang untuk menatap serta meraih masa depan. Inilah misi yang diberikan kepada orang muda Komunitas Sant’Egidio sebagai bagian dari pelayanan terhadap usaha menciptakan perdamaian.